Viral Shalat Tarawih Dapat Uang Rp 50ribu

Viral Shalat Tarawih Dapat Uang Rp 50ribu
Viral Shalat Tarawih Dapat Uang Rp 50ribu

Baru baru ini beredar viral dimedia sosial Salat tarawih yang tergolong cukup unik lantaran Setiap jamaah yang hadir selama bulan Ramadhan ini mendapatkan uang Rp 50 ribu.


Selain itu, mereka yang beribadah di masjid tersebut juga mendapatkan berbagai barang seperti baju, sarung, dan sembako. Uang tersebut berasal dari salah satu pemilik usaha rokok di wilayah tersebut.


Menurut keterangan salah seorang warga bernama Muhammad Syafi’i bahkan rela menempuh perjalanan satu jam dari Kecamatan Bantur untuk menghadiri salat tarawih ini karena kabar tentang pembagian uang tersebut.


Diketahui Pecahan uang yang dibagikan pada salat subuh sebesar Rp 20 ribu, sedangkan pada subuh hari Jumat, setiap jemaah mendapatkan Rp 50 ribu. Dengan demikian, maksimal setiap jemaah bisa mendapatkan uang hingga Rp 2,2 juta per bulan.


Sontak saja salat tarawih berhadiah uang itu menarik ratusan masyarakat yang datang berbondong-bondong memadati Masjid Jami’ Al-Ilyas Desa Penjalinan, Gondanglegi Kulon, Malang, hingga ke halaman rumah warga sekitar masjid, dan tepi jalan raya.


Syafi’i mengatakan bahkan ada yang datang rombongan dengan menggunakan mobil truk. Namun, aksi pembagian uang ini telah dihentikan karena dianggap menyebabkan kemacetan di Gondanglegi.


Video Terkait:



Previous Post Next Post